Garuda Select berhasil meraih kemenangan ketika bertandang ke markas Como U17. Bertanding di SNEF Lambrone Sport Center, Como, Italia, Senin (27/1/2020) waktu setempat, Garuda Select menang dengan skor tipis 1-0 atas Como U17. Gol kemenangan Garuda Select dicetak oleh Alfriyanto Nico pada menit ke-77.
Hasil ini membuat Garuda Select meraih kemenangan keduanya di Italia. Pada laga sebelumnya, Garuda Select menang melawan Torino U17 dan kalah di dua pertandingan selanjutnya melawan Juventus U17 dan Inter Milan U17.
Garuda Select tampil menekan dan sempat beberapa kali mendapat peluang untuk membobol gawang Como U17. Salah satu peluang bagus Garuda Select ialah lewat serangan balik cepat Alfriyanto Nico. Namun, usahanya untuk membobol gawang Como U17 tidak berhasil. Tendangan Alfriyanto Nico masih terlalu pelan.
Selain itu, penjaga gawang Garuda Select, Risky Sudirman, juga tampil dengan sangat baik. Beberapa serangan dari Como U17 mampu dimentahkan kiper asal Persija U18 tersebut.
Memasuki babak kedua, Garuda Select memulainya dengan sangat baik. Beberapa peluang dihasilkan Bagus Kahfi dkk hampir membuat mereka unggul. Alfriyanto Nico membuat Garuda Select unggul pada menit ke77 lewat tendangan kerasnya yang tidak mampu di haling oleh kiper Como U17.
Terkait pertandingan tersebut, pelatih como u17 menilai pemain garuda select merupakan masa depan yang cerah untuk sepakbola Indonesia kedepannya.
Pelatih como pun mengatakan, permainan mereka sangatlah bagus. Mereka menyerang dan bertahan dengan cara yang luar biasa. Saya pikir tim ini merupakan masa depan timnas Indonesia nanti.
Terima Kasih Sudah Berkunjung Ke Channel "KABAR TERBARU SEPAKBOLA", Kami Akan Membahas Semua Kabar Berita Terbaru Sepakbola Khususnya Di Indonesia. Semoga Channel Ini Bisa Bermanfaat dan Menambah Wawasan Bagi Kita Semua.
Harap Budayakan Menonton Sampai Habis Agar Tau Isi Dari Video Yang Kami Rangkum. Jangan Lupa Juga Dukung Channel Ini Biar Makin Berkembang Dengan Like, Share, Comment, and Subscribe. Sekali Lagi Thank You Gaes
0 Comments